MOTO ITJEN: Menuju Indonesia Sehat Tanpa Korupsi

Pelatihan Creative Problem Solving dan Decision Making

18 Oct 2023

 

Pelatihan Creative Problem Solving dan Decision Making di Lingkungan Itjen Kemenkes

Jakarta (18/10) Problem solving adalah kemampuan menyeleasaikan masalah dengan pengambilan keputusan yang tepat, dan merupakan soft skill yang harus dimiliki seseorang. Mendukung hal itu, Inspektorat Jenderal Kemenkes berkolaborasi dengan PPM Manajemen mengadakan kegiatan Pelatihan Creative Problem Solving and Decision Making di lingkungan Inspektorat Jenderal Kemenkes.

 

Bertempat di BBPK Jakarta Kampus Hang Jebat, Jakarta Selatan, kegiatan dilaksanakan selama 3 hari sejak tanggal 16 Oktober 2023, dan dibuka oleh Sekretaris Inspektorat Jenderal #HeriRadison. Pelatihan ini diikuti oleh 25 orang peserta yang terdiri dari:

-         5 orang dari Inspektorat I;

-         5 orang dari Inspektorat II;

-         2 orang dari Inspektorat III;

-         4 orang dari Inspektorat IV;

-         5 orang dari Inspektorat Investigasi; dan

-         4 orang dari Sekretariat.

 

Dalam sambutanya, Sekretaris Itjen menyampaikan tujuan diselenggarakannya pelatihan, yaitu agar setiap peserta mampu untuk berpikir out of the box, adil, adaptif, agile, kritis dan inovatif dalam menghadapi dinamika organisasi dan proses bisnis dalam rangka memberikan layanan yang cepat dan excellent kepada masyarakat. Beliau juga menambahkan bahwa pelatihan ini diperlukan agar para peserta mampu mengambil keputusan yang dapat dipertanggungjawabkan kepada semua pihak terkait, guna mengembangkan pola pikir dalam menganalisis masalah hingga mengambil keputusan dan mengantisipasi risiko.

 

Sejalan dengan hal di atas, ada beberapa harapan yang beliau sampaikan, diantaranya:

  1. Peserta dapat mengenali masalah dan menganalisis penyebabnya;
  2. Peserta dapat menerapkan cara berfikir kreatif dalam memecahkan masalah; dan
  3. Peserta dapat melakukan mitigasi risiko yang timbul dari pengambilan keputusan.

 

Terdapat tiga materi pokok yang disampaikan pada kegiatan pelatihan kali ini, yaitu:

  1. Problem Solving and Decision Making;
  2. Creative Thinking; dan
  3. Analis Solusi Terbaik dan Rencana Tindakan serta Mitigasi Risiko.

 

Dengan metode pelatihan yang dikolaborasikan antara penyajian materi dan diskusi kelompok, pelatihan ini mengharuskan para peserta untuk mampu berfikir logis, sistematis dan selalu mengembangkan kreatifitas.

 

 

Sekretariat Inspektorat Jenderal JL. H. R. Rasuna Said Blok X-5 Kav. 4-9 Kuningan - Jakarta Selatan 12950

Kontak Kami

Phone: 021-5201590
Fax: 021-5201589/5223011
Email: itjen@kemkes.go.id
Email Pengaduan: pengaduan.itjen@kemkes.go.id
Email Unit Pengelola Gratifikasi: upg@kemkes.go.id
Hotline Perundungan: perundungan.kemkes.go.id
0812-9979-9777
Inspektorat Jenderal mempunyai tugas menyelenggarakan Pengawasan Intern di Kementerian Kesehatan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan